Jumat, 30 Desember 2016

Semprit Jahe


Bahan :
200 gram tepung terigu
25 gram tepung maizena
225 gram margarin
75 gram jahe segar yang sudah diparut
¼ sendok the garam
50 gram cengkeh sebagai hiasan

(Krim olesan)
75 gram margarin
150 gram gula bubuk
½ sendok teh jahe bubuk
Air secukupnya

Cara membuat :
1.      Kocok margarin, gula bubuk, jahe, dan garam hingga lembut.
2.      Tambahkan campuran tepung, aduk hingga rata.
3.      Masukkan bahan ke dalam kantung semprotan kue. Beri semprotan mawar atau yang lainnya.
4.      Semprotkan di atas loyang yang sudah dioleskan margarin. Beri jarak diantaranya supaya tidak menempel.
5.      Hiasi bagian atas masing – masing kue dengan butir cengkeh.
6.      Panggang di dalam oven yang bersuhu 160 derajat selama 25 menit hingga matang.
7.      Lalu angkat dari loyang dan dinginkan.

(Krim olesan)
1.      Aduk semua bahan hingga rata.
2.      Olesi bagian bawah kue dengan krim yang sudah dibuat.
3.      Ambil kue yang lain, pertemuakan bagian – bagiannya dengan kue yang beroles krim.
4.      Semprit jahe siap dihidangkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar